Nikon Coolpix S01 Dan Coolpix S6400, Kamera Pocket Terbaru Nikon - Masih ingat dengan nikon coolpix s800c, yaitu sebuah kamera yang menggunakan sistem operasi android dari nikon.
Karena pada saat peluncuran kamera tersebut nikon juga merilis 2 kamera pocket biasa yang bernama Nikon Coolpix S01 Dan Nikon Coolpix S6400, salah satu dari kedua kamera pocket ini yaitu nikon coolpix S01 memiliki bobot paling ringan dari semua kamera yang pernah dibuat oleh nikon.
Dengan ukuran touch panel hanya 2,5" inci maka tidak heran jika kamera ini hanya memiliki bobot 94 gram, untuk mendapatkan hasil gambar yang bagus Coolpix S01 mengandalkan sensor CCD image 10.1MP dengan kemampuan optical zoom 3x dan mampu merekam video dengan resolusi 720p.
Untuk harga Nikon Coolpix S01 hanya dibandrol dengan harga $179 USD atau sekitar 1,6 Jutaan.
Sementara Nikon Coolpix S6400 hadir dengan ukuran yang lebih besar, kualitas lebih baik dan tentunya dengan harga yang lebih mahal pula. Nikon Coolpix S6400 sendiri dilengkapi dengan sensor CMOS 16 mega pixels dengan kemampuan optical sampai 16x dan mampu merekam video full HD 1080p dengan kecepatan 30fps.
Harga Nikon Coolpix S6400 dibandrol jauh lebih mahal dari Nikon Coolpix S01, yaitu dibandrol dengan harga $362 USD atau sekitar 3,4 jutaan. Kedua kamera ini dapat anda jumpai di pasaran pada bulan september 2012.
0 Response to "Nikon Coolpix S01 Dan Coolpix S6400, Kamera Pocket Terbaru Nikon"
Post a Comment