MK082 II, Komputer Mini Dengan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich

MK082 II, Komputer Mini Dengan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich - Setelah beberapa waktu lalu muncul iStick yaitu komputer mini yang ukurannya hanya sekitar ukuran flashdisk, kini kembali muncul komputer mini/Mini PC yang bernama MK082 II. Komputer mini MK082 II memiliki spesifikasi layaknya smartphone atau tablet Pc, yaitu memiliki prosesor single core Allwinner A10 ARM Cortex-A8 dengan dukungan GPU mali 400.

MK082 II juga memiliki sistem operasi, yaitu sistem operasi android 4.0 ice cream sandwich yang dipadukan dengan RAM 1Gb dan memory internal 4Gb serta mendukung slot microSD.
Fitur lain yang terdapat pada komputer mini MK082 II adalah wifi yang bisa digunakan untuk mengakses jaringan internet.



Harga Komputer Mini atau Mini PC MK082 II di amerika serikat dibandrol sekitar $77 dolar, sementara di inggris gadget ini dibandrol 70 poundsterling atau jika dirupiahkan kurang lebih 750ribuan. Tapi belum ada pemberitahuan dari vendor mini PC ini kalau nantinya akan memasuki pasaran gadget indonesia.

Via | beritateknologi.com

0 Response to "MK082 II, Komputer Mini Dengan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich"

Post a Comment